Judul Buku :
The Secret Of Room 403
Nama Penulis :
Riawani Elyta
Penerbit :
Indiva
Cetakan :
Ke-1 (April 2016)
Berbekal
sebuah bundel misterius, Aliff dititahkan menulis novel biografis tentang sosok
dari kalangan militer, ayah dari salah satu bakal calon presiden yang akan
berlaga di pilpres mendatang. Kejanggalan demi kejanggalan dia temukan. Naluri
dan nuraninya terhenyak. Terlebih saat Revi, gadis sederhana yang dia kenal di
tengah liburan, menunjukkan sebuah buku catatan berisi tulisan tangan yang
persis sama dengan tulisan dalam bundel itu.
Paragraf
di atas merupakan sinopsis yang tercetak di sampul belakang buku ini. dan
paragraf itu sukses bikin aku penasaran sekali sama novel ini. Tidak heran aku
bisa melahapnya dalam waktu yang cukup singkat.
Jadi novel ini
berkisah tentang seorang penulis yang bernama Aliff. Diceritakan sosok Aliff
ini adalah seorang laki-laki gila kerja yang karenanya membuatnya mulai
kehilangan idealismenya dalam menulis. Mulanya saat ia baru menekuni dunia
kepenulisan, ia selalu berhasrat untuk menulis sesutu yang berkualitas,
berbobot, memberi manfaat dan menyentuh banyak hati pembacanya. Tapi
kenyataanya Ia sudah menjelma bagai robot yang bahkan mulai kehilangan jati
dirinya sebagai seorang hamba Tuhannya.
Pada dasarnya
Aliff sadar akan hal itu. Hanya saja ia tak kuasa untuk mengubah ritme
hidupnya. Hingga suatu hari seorang utusan dari salah satu kandidat calon
presiden datang menemuinya dan memintanya menulis tentang novel biografis sang
ayah.
Hal ini
menjadi titik balik Aliff dalam menata juga menjalani hidupnya. Apalagi belakangan
ia mulai menyadari ada agenda terselubung dari penulisan novel biografis
tersebut. Sang calon presiden ingin memanfaatkan novel tersebut sebagai media
guna menggiring opini publik guna memuluskan langkahnya menuju RI-1.
Dan
setelah belasan tahun menekuni pekerjaan ini, kenapa sekarang baru terpikirkan
olehku bahwa menulis pun tak benar-benar lepas dari jebakan dosa?(hal.146)
Riawani
Elyta mengemas cerita ini dengan begitu apik. Penulis yang berdomisili di
Tanjung Pinang, Kepulauan Riau itu berhasil membangun konflik batin yang
menggugah rasa penasaranku. Pokoknya novel ini keren.. hehe
Kalau
kalian penasaran siapa itu Revi, apa hubungannya dengan semua kemelut yang
dihadapi Aliff, juga ada apa sebenernya di balik pintu kamar 403, silahkan baca
bukunya langsung ya..^_^
Pulang Pisau
Penasaran, keren
BalasHapusKekurangan dan kelebihan kok nggak ada??
BalasHapus