Senin, 28 Januari 2019
Dan Hujan Guyur Hati Lusuhku
Rindu ini sungguh begitu sunyi...
Dan hujan guyur kota kita.. kota tua kita..
Ingatan mulai terdistorsi..
Oleh waktu.. oleh luka..
Oleh isi hati yang bertabrakan...
Menghantamku.. dan rasa sakit pun berkelindan dengan padu...
Jidatmu berkerut seperti orang tua
Saat kutawarkan hati lusuhku
untuk menjadi rumahmu kelak..
"Apa dia membuatmu tertawa?" lirihku..
"Dia tak pernah membuatku menangis." Jawabmu akhirnya meninggalkanku...
Tapi rindu.. kau tahu kan?
Aku masih menjadi rumah untukmu pulang..
Di sini..
Dan hujan masih mengguyur hati lusuhku..
Yang telah ku siapkan untuk menjadi rumahmu...
Rindu..
Palangkaraya, 28 Januari 2019
#KataHatiChallenge
#KataHatiProduction
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
10 Aktivitas Yang Bisa Kalian Coba #dirumahaja Selain Rebahan.
Hi Gaes. Bagaimana kabar kalian hari ini? Semoga tetap selalu sehat dan berbahagia bersama orang-oarang tersayang di rumah. Well, hari...
-
“Wuaahh.. ternyata ada sebanyak itu ya?” kataku takjub. Mataku membulat. Kening Dewa berkerut, heran. “Yaa.. Selama ini...
-
http://www.ziliun.com/wp-content/uploads/2016/03/bullying-little-girl.jpg Dari dulu, aku selalu geregetan dengan cerita-cerita ...
-
Termenung bingung Menanggung mendung Seluruh rapuh keluh Kukuh merengkuh Lamunan akan rinduku riuh bergemuruh kacau berkecamuk ...
Long time no see your post, mbak Sas ๐
BalasHapus๐๐๐ini baru memulai pertobatan mbak dym..
Hapusmenantikan seseorg kah?
BalasHapusmenanti yang jemput saya kang..๐
HapusHujan selalu punya cara untuk menjadikannya puisi.
BalasHapusKeren mbak puisinya..
๐iya makasih ya..
Hapus